BloggingCERITA BARUpengalaman

Cara Redirect URL Error 404 dari WordPress ke Blogger atau Blogspot

Umur manusia akan ada akhirnya cepat atau lambat, seperti yang terjadi dengan seorang teman yang belum lama ini tutup usia. Kebetulan Almarhum, teman saya ini adalah pengelola hosting yang mana banyak website atau blog yang bertempat di jasa yang beliau kelola, dan salah satunya ada hosting dari domain saya di sana.

Poin Utama Artikel:

Baru Ingat Domain Error 404

Tadi pagi (Minggu, 2 Oktober 2022) saya baru ingat kalau domain dan hosting tersebut mengalami error 404. Sedangkan, sejak almarhum meninggal tidak ada upaya sekalipun untuk melakukan migrasi ke provider atau penyedia jasa lain.

Di semasa hidup, saya dan almarhum berkomunikasi pada waktu-waktu tertentu, misal; ketika waktunya renewal hosting atau tatkala ada kendala-kendala teknis lain yang berhubungan dengan domain dan hosting yang bersangkutan saja.

Mengakhiri Penggunaan WordPress

Setelah mencari cara … Akhirnya, saya memutuskan untuk mengakhiri penggunaan hosting wordpress dan memindahkan domain url error 404 ini hosting-nya ke blogger atau blogspot yang populer kita kenal dengan istilah parking domain.

Dari pengalaman ini ada resiko besar yang suka atau tidak suka- harus berani menanggungnya yaitu kehilangan semua artikel. Padahal, selama ini artikel-artikel tersebut tayang bahkan sudah terideks dengan baik di mesin pencarian terutama di penelusuran Google.

Cara Redirect URL Error 404 dari WordPress ke Blogger atau Blogspot

Baik. Kembali ke topik utama artikel kali ini, Cara Redirect URL Error 404 dari WordPress ke Blogger atau Blogspot. Langkah-langkah yang sudah saya lakukan tadi siang saat mitigasi agar tidak lagi error dan artikel bisa kembali terindeks dan warganet yang mencari membacanya, seperti berikut.

Menarik 💯👍  Senjakala Google Business Profile

Ubah Nameservers

Langkah pertama, masuk ke client area tempat di mana saya membeli domain. Kebetulan, provider-nya adalah Domainesia.

Mengubah nameservers di domainesia

Setelah login ke client area Domainesia, selanjutnya klik bagian Domain.

menentukan domain yang akan diubah name servers-nya.

Setelah kita masuk ke domain yang dimaksud, selanjutnya komponen yang kita butuhkan adalah nameservers. Sesuai dengan keinginan Domainesia, ada 4 NS yang harus disertakan, yaitu:

  • Nameserver 1: dns1.domainesia.com
  • Nameserver 2: dns2.domainesia.com
  • Nameserver 3: dns3.domainesia.com
  • Nameserver 4: dns4.domainesia.com
Ikuti nameservers sesuai dengan keinginan Domainesia
Sertakan nameservers sesuai dengan keinginan Domainesia

Mulai Parking Domain

Setelah menuntaskan mengatur nameservers, saatnya memulai parking domain. Caranya, masih di halaman yang sama, pilih menu klik Blogger Settings.

membubuhkan 4 nama server di hosting domainesia saat parking domain.

Sebagai syarat mutlak ketika akan memanfaatkan hosting dengan cara parking domain di Blogspot, saya memerlukan 2 CNames (Canonical Name) . Untuk bisa mendapatkan 2 CNames tersebut, siapa saja yang akan melakukan metode ini perlu menyiapkan akun blogspot sebagai langkah penanggulangan domain yang error 404 tad agar bisa kembali normal.

Login ke Blogspot

Kita tinggalkan dulu client area Domainesia, saatnya kita menuju ke blogspot. Selanjutnya login, setelah di dalam dashboard saya masuk ke menu, “Setelan” kemudian klik, “Memublikasikan”.

login ke blogspot untuk memulai parking domain

Berikutnya klik Domain Kustom, lalu Saya bubuhkan url yang hendak di-parking domain serta tidak lupa klik, “Simpan”.

mencantumkan top level domain yang akan parking domain di blogspot

Membubuhkan 2 CNames

Selanjutnya, akan ada 2 CNames, kita salin keduanya lalu kita kembali ke client area Domainesia. Seperti contoh gambar di bawah.

2 CNames yang sangat menentukan keberhasilan domain kembali tayang dan muncul di internet.

Domainesia sendiri mengistilahkan keduanya dengan Host Unik dan Record Unik. Lalu kita salin dan bawa ke client area hosting kita.. Kemudian kita tempel di tempatnya masing-masing.

Setting 2 CNames saat proses Parking Domain di Blogspot.

Setting 2 CNames saat proses Parking Domain di Blogspot

Selesai.

Kita tinggal tunggu masa propagasi selama 1 x 24 jam. Namun, pada kenyataannya bila tidak ada kesulitan cukup beberapa jam dari melakukan Cara Redirect URL Error 404 dari WordPress ke Blogger atau Blogspot ini.

Menarik 💯👍  Kartu Ucapan Terima Kasih Walimatul Khitan

Kesimpulan

Mengakhiri platform WordPress lalu pindah parking domain di Blogspot adalah salah satu solusi. Khususnya Domainesia, hosting ini terbilang memudahkan penggunanya saat hendak mengatasi url error 404 lewat langkah-langkah parking domain.

Membubuhkan 2 CNames sangat menentukan keberhasilan domain kembali tayang dan muncul di internet. Cara ini terbilang efektif ketika dalam situasi darurat kita ingin mengatasi url yang berstatus Error 404.

Adetruna

Adetruna : Driver 1k km Palu - Mamuju - Tana Toraja ajang Datsun Risers Expedition 2 Etape 2 Sulawesi, Fasilitator / Pendamping UKM JAWA BARAT.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.