Blogging

Masih Tertarik dengan Lomba Menulis atau Kompetisi Blog? Ikuti saja Lomba Blog Ini!

Di tengah hiruk-pikuk warganet mempergunakan platform-platform digital dengan tujuan mencari pundi-pundi rupiah semisal media sosial TikTok atau YouTube, -rupanya- hari ini masih bisa kita temukan blog sebagai sarana cari peruntungan juga.

  1. 2 Lomba Blog dari Blogger Perempuan
  2. Lomba Blog Mengangkat Isu Tentang Lingkungan Hidup

2 Lomba Blog dari Blogger Perempuan

Sedikitnya ada 2 perlombaan blog yang menjanjikan hadiah bernilai jutaan rupiah yang pihak penyelenggara sediakan bagi pemenang yang beruntung. Apa saja kedua lomba blog tersebut?

Lomba blog yang pertama, datangnya dari Blogger Perempuan. Lewati newsletter yang masuk, BP menginformasikan lomba blog. Sebetulnya, ada 2 lomba yang tengah mereka informasikan. Oke, saya informasikan saja kedua lomba tersebut, ya.

Yang pertama adalah Kompetisi Blog #LihatDuniaLagi. Periode lomba mau berakhir beberapa hari lagi dari sejak artikel ini tayang yaitu; 5 SEPTEMBER – 5 OKTOBER 2022. Di dalam halaman resminya, Blogger Perempuan bekerjasama dengan Traveloka mengumumkan – bahwa, “Buat temen-temen yang udah siap banget #LihatDuniaLagi bareng #TemanHidup-mu, Traveloka ingin menghadiahkan voucher Traveloka total senilai Rp21 juta untuk 6 pemenang beruntung! Tapi, sebelum itu, kami ingin mendengar wishlist dan cerita liburan idaman kalian di destinasi dalam negeri!” Informasi selengkapnya – silakan cek halaman Kompetisi Blog #LihatDuniaLagi.

Lalu, lomba blog ke-2 dari Blogger Perempuan yaitu Kompetisi dengan tema Polusi dan Dampaknya pada Perubahan Iklim.

KOMPETISI-BLOG-HAJAR-SELIMUT-POLUSI Polusi dan Dampaknya pada Perubahan Iklim
KOMPETISI BLOG HAJAR SELIMUT POLUSI Polusi dan Dampaknya pada Perubahan Iklim

Untuk lomba blog yang ini periode berlangsungnya masih terbilang panjang. Sehingga peluang cari peruntungannya pun cukup besar untuk Anda jika tertarik untuk mencoba mengikuti dan memenangkannya, yaitu; 26 September – 26 Oktober.

Lomba Blog Mengangkat Isu Tentang Lingkungan Hidup

Yang berikutnya, lomba blog datangnya dari MSIG – sebuah perusahaan asuransi.

Menarik 💯👍  Cara Memasang Kode Adsense di Wordpress

Sama halnya dengan lomba dari Blogger Perempuan membahas tentang isu lingkungan, MSIG Indonesia pun mengajak blogger untuk menulis sebuah artikel dan ikut kompetisi yang mereka selenggarakan.

Di dalam halaman resminya, tertulis, “Suka Menulis dan Peduli Terhadap Isu Perubahan Iklim dan Keanekaragaman Hayati? Yuk, Sampaikan Pendapat Anda dengan Mengikuti Kompetisi Blog MSIG Indonesia 2022!”

Periode lomba: 16 September – 15 Oktober 2022.

Pengumuman Pemenang: 5 November 2022

Hadiah:

  • Juara I berhak meraih DJI Tello Boost Combo Drone Camera + voucher belanja beragam produk ramah lingkungan
  • Juara II berhak meraih Xiaomi Mijia Handled Gimbal with Stabilization + voucher belanja beragam produk ramah lingkungan
  • Juara III berhak meraih Rode Smartlav+ Lavalier Mic + voucher belanja beragam produk ramah lingkungan
  • 10 pengirim blog pertama yang valid berhak memeroleh saldo Gopay senilai masing-masing Rp50.000.

Selengkapnya cek di sini.

Jadi, untuk pembaca yang tertarik dengan lomba blog, silakan ikuti saja lombanya seperti yang sudah saya infokan di atas. Selamat berlomba!

Adetruna

Adetruna : Driver 1k km Palu - Mamuju - Tana Toraja ajang Datsun Risers Expedition 2 Etape 2 Sulawesi, Fasilitator / Pendamping UKM JAWA BARAT.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.